Semua orang pasti tahu bahwa Indonesia memiliki julukan Ring of Fire atau “cincin api” lantaran deretan gunung berapi aktif yang tersebar di seluruh wilayah. Tidak hanya di Pulau Jawa saja, gunung berapi juga terdapat di Nusa Tenggara, Sumatera, hingga Papua.
Banyaknya gunung di Indonesia tentu menandakan bahwa kekayaan alam yang dimiliki sangatlah banyak dan menakjubkan. Nah, ingin juga menikmati keindahan gunung Indonesia? Daftar di bawah ini bisa menjadi referensimu untuk berpetualang ke gunung. Simak, yuk!
Gunung Bromo terletak berdekatan dengan Gunung Semeru, namun lokasinya sebenarnya menempati empat wilayah yang berbeda-beda, seperti Pasuruan, Probolinggo, Malang, dan Pasuruan. Gunung Bromo mempunyai daya tarik adanya spot untuk melihat matahari terbit yang sangat cantik. Tak hanya itu saja, kamu juga dapat mendaki ke puncak untuk melihat kawah Bromo dan juga berfoto-foto di Bukit Teletubbies. Oh iya, siapkan diri dengan membawa jaket tebal ya, karena hawanya cukup dingin.
Walaupun Nusa Tenggara Barat terkenal dengan keindahan Pulau Lomboknya yang indah, tetapi ada satu gunung yang tak kalah mencuri perhatian. Ialah Gunung Rinjani. Gunung ini sangat indah dengan panorama alam yang beragam. Mulai dari Danau Segara Anak yang indah, savana yang penuh dengan edelweiss, hingga adanya spot sunrise yang tak mungkin terlupakan. Bagi para pendaki, gunung setinggi 3.726 mdpl ini termasuk gunung yang difavoritkan karena keindahannya yang memukau.
Ingin mendaki gunung yang bersahabat bagi pemula? Gunung Ijen bisa jadi salah satu rekomendasi terbaik. Gunung dengan ketinggian 2.443 mdpl ini memungkinkan kamu untuk trekking sambil menikmati panorama yang mengagumkan. Para pengunjung biasanya ke Gunung Ijen untuk melihat fenomena api biru atau blue fire di kawah Ijen. Fenomena ini terjadi karena adanya percampuran cairan belerang dengan oksigen di suhu tertentu. Maka terjadilah blue fire. Nah, jika ingin melihat blue fire, kamu harus menuju ke kawah sebelum matahari terbit.
Tidak mau mendaki gunung tapi ingin wisata ke gunung? Gunung Merapi jawabannya. Jika kamu dari bandara Yogyakarta Adisucipto menuju Gunung Merapi, bisa menggunakan mobil menuju Kaliurang. Di Gunung Merapi, kamu bisa menyewa jip dan berpetualang seru menuju Bunker Kaliadem. Kamu pun juga bisa melihat beberapa barang warga yang tersisa pasca letusan Gunung Merapi beberapa tahun silam di sana.
Jika berlibur ke Nusa Tenggara Timur, jangan hanya berkunjung ke Labuan Bajo saja. Gunung Kelimutu yang terletak di Flores juga memiliki pemandangan yang cantik dan eksotis. Di sana terdapat Danau Kelimutu yang acap kali disebut dengan sebutan Danau Tiga Warna. Danau tersebut memang memiliki warna yang berubah-ubah, kadang berwarna biru, merah, atau putih. Unik, kan?