Memulai usaha tidak harus selalu membeli,
menyewa atau tempat khusus. Bisnis bisa saja dijalankan meski hanya dengan
omongan dan relasi saja. Misalnya, menjadi makelar rumah, mobil, motor dan
sebagainya. Amda hanya perlu memanfaatkan koneksi, lalu menawarkan produk yang
Anda naungi. Bujuk pembeli dengan kalimat penawaran jitu agar mereka tertarik
dan mau membel produk Anda.
Kalau sudah mempunyai modal tapi sedikit, tapi
Anda tidak pandai dalam berbicara. Maka, pilih bisnis lainnya yang bisa
digunakan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. lihatlah keadaan sekitar,
pilihlah yang sedang trend saat ini. Berikut peluang usaha rumahan bermodalkan
5 juta.
Katering
Jika Anda suka dengan memasak, cobalah membuka
katering. Tawarkan masakan Anda di kelurahan atau pada acara-acara yang
terdapat orang banyak. Cicipkan beberapa masakan Anda dan usahakan rasanya
nikmat, harganya bersaing.
Bento Box
Pada dasarnya bento box sama seperti katering.
Hanya ditujukan untuk orang tua yang tidak sempat membuatkan bekal untuk
anak-anak mereka. Buatlah bekal yang enak dan disukai oleh anak-anak maupun
orang dewasa. Biasanya bento box berisi nasi, lauk, sayur, buah dan kerupuk.
Harga satu porsinya sekitar 10 ribu – 15 ribu.